Tumpukan Pasir Di Pinggir Jalan
Welcome back wahai netizen semuanya, setelah sekian
lama mencari ide untuk menulis artikel ketujuh, akhirnya dapat juga. Di artikel
ketujuh ini ane akan menulis tentang salah satu penyebab yang sering
menyebabkan para pengendara sepeda motor jatuh.
Banyak sekali penyebab
yang bisa mengakibatkan para pengendara sepeda motor jatuh, jalanan rumput
licin, jalanan berlumpur, jalanan basah dan licin sehabis hujan, hingga jalanan
yang berpasir, itu semua adalah alasan – alasan eksternal di luar pengendara.
Sebenarnya masih ada alasan lain yang dapat membuat pengendara sepeda motor
jatuh, seperti di senggol atau di tabrak kendaraan lain, kurang konsentrasi,
hingga kondisi motor yang sudah tidak baik, tapi karena tema blog ini adalah
mengenai lingkungan, jadi ane hanya akan menulis salah satu dari beberapa
penyebab eksternal saja.
Nah ...... salah satu penyebab eksternal seringnya para
pengendara sepeda motor jatuh adalah jalanan yang berpasir. Untuk masalah
jalanan berpasir ini, sering sekali ane temuin di jalanan – jalanan, salah
satunya adalah di Jl. Parit Bugis, tempat yang biasa ane lalui untuk pergi ke
kampus, seperti yang di foto itu, itu adalah tumpukan pasir yang ada di Jl.
Parit Bugis. Penyebab jalanan menjadi berpasir setidaknya ada dua yaitu, mobil
pickup yang sembrono membawa pasir hingga pasir yang dibawa menjadi tumbah ke
jalanan dan penumpukan pasir sebagai bahan untuk membangun atau merenovasi
seuatu bangunan.
Tumpukan pasir di pinggir jalan sebenarnya tidak
begitu membahayakan para pengendara sepeda motor jika tidak berserakan ke
jalan. Akan tetapi sering sekali, angin membuat tumpukan pasir tersebut menjadi
berserakan. Hasilnya adalah jalanan yang licin dan berbahaya bagi pengendara
sepeda motor. Untuk menghindari supaya tidak jatuh dari motor saat melewati
jalanan yang berpasir ini ane punya strategi sendiri guys. Strategi ane adalah,
pertama usahakan ban depan dan ban belakang motor sejajar, kedua adalah
usahakan untuk tidak membelokkan stang motor ketika melintasi jalanan berpasir,
dan yang ketiga adalah jangan mengerem atau menambah kecepatan saat
melintasinya. Cara – cara tersebut cukup manjur ane gunakan guys. Kalian semua
juga boleh kok menggunakan cara itu. Dengan cara seperti itu ane harap jumlah
pengendara sepeda motor yang jatuh akibat jalanan berpasir bisa berkurang.
Oke sekian artikel kali ini, ane akan lanjut di
artikel berikutnya Bye Bye. Hati – hati di
jalan yaa Guys.
Comments
Post a Comment